Dishut Kalsel Bahas Penerimaan CPNS Polisi Kehutanan

Seluruh staf Dishut Provinsi Kalsel dan Polisi Kehutanan berkumpul di Halaman Terbuka Kantor Dishut Kalsel untuk melaksanakan kegiatan rutin apel senin bersama sebelum memulai aktifitas kantor, Senin (5/6/2023).

Apel tersebut dipimpin oleh Kabid Perlindungan dan Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (PKSDAE) Dishut Kalsel Panjata Satata, dihadiri Kadishut Kalsel Hj. Fathimatuzzahra bersama pejabat esselon 3 dan 4 serta seluruh Staf Dishut Prov Kalsel.

Panjta Satata dalam amanatnya menyampaikan hasil laporan kegiatannya setelah melaksanakan koordinasi dan diskusi bersama Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan terkait tentang penerimaan CPNS Polisi Kehutanan dan Tenaga Kontrak Pengamanan Hutan (TKPH) yang masuk dalam pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di Kalsel.

“Kemarin saat kami koordinasi sekaligus konsultasi ke Biro Kepegawaian KLHK, intinya kami disarankan dan diarahkan untuk mengusulkan kembali data-data secara detail terkait penerimaan CPNS Polisi Kehutanan dan para TKPH yang masuk dalam PPPK, setelah itu baru selanjutnya akan ditindak lanjuti meraka,” kata Panjta Satata

Pelaksanaan Apel hari Senin tersebut berjalan baik dan lancar dan ditutup dengan pembacaan doa. (Diananta)

Lebih baru Lebih lama


Paman Birin Sumpah Pemuda
Iklan

نموذج الاتصال