Ribuan pengunjung antusias berdatangan dari berbagai wilayah di Kotabaru maupun dari luar Kabupaten untuk menyaksikan pembukaan Mamake Hills Jazz Fest 2023 diselenggarakan oleh Disparpora Kabupaten Kotabaru, Sabtu malam 30 hingga 31 September 2023.
Acara pembukaan juga diisi dengan penampilan parade musik jazz banua dan penampilan Bintang Tamu musisi jazz Nasional Harry Toledo.
Kegitatan langsung disaksikan Plt Kadisparpora Kotabaru, Hj. Evi Yusnita, sejumlah pejabat Forkopimda, Asisten dan Kepala SKPD, DPD PAPPRI Kalsel, DPC PAPPRI Kotabaru.
Mamake Hills Jazz Fest 2023 adalah salah satu dari sekian banyak event yang digelar Disparpora Kotabaru dalam menarik kunjungan wisata ke Kotabaru
Sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Kotabaru sebagai penyedia wadah bagi pelaku seni, industri kreatif, UMKM dan ekonomi kreatif berupaya mengembangkan dunia pariwisata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Salah satu wujud dari komitmen itu adalah pagelaran Mamake Hills Jazz Fest 2023 yang dilaksanakan Disparpora Kotabaru.
Kepada Awak Media Ketua Jasa Lingkungan (Jasling) Bukit Mamake didampingi Ketua Gapoktan (HKM) Mutiara Sarang Tiung Abdul Mulud alias Kai Oyoung Minggu 01 Oktober 2023 Budi Santoso mengatakan, "Alhamdulilah kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari ini berjalan dengan lancar, dan harapan saya kedepannya akan lebih baik lagi terutama kami minta maaf kepada semua pengunjung, sebab masih keterbatasan lahan parkir yang kurang memadai, "katanya.
"Hari ini kegiatan terakhir dengan diadakan lomba layang-layang hias atau layang-layang tradisional yang diikuti sebanyak 34 orang peserta yang mana peserta ikut mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan dan Piagam penghargaan dari juara 1 sampai juara 4.
Sedangkan peserta yang tidak mendapatkan juara diberikan uang tanda terimakasih dari panitia pelaksana lomba, dan ini merupakan kegiatan even tahunan, "ungkapnya mengakhiri. (Gusti Mahmuddin Noor)