Bupati Abdul Hadi Hadiri Haul ke-38 Datu Amir Husin


Bupati Balangan, H. Abdul Hadi menghadiri acara haul ke-38 Datu Amir Husin Bin Buajim, di Desa Lampihong Kanan, Kecamatan Lampihong, Kabupaten Balangan, Rabu (17/1/2024) malam.

Dalam Haulan ini dipimpin oleh KH Asmuni atau Abah Guru Danau, juga dihadiri Kapolres Balangan, AKBP Riza Muttaqin, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) dan para jemaah.

Perlu diketahui, sosok Amir Husin dipercaya sebagai wali Allah yang tersembunyi atau setelah meninggal baru diketahui, dengan adanya keramat disekitar kuburnya yaitu bagirap (bercahaya). 

Fenomena ini didatangi langsung oleh Abah Guru Danau dan beliau menjelaskan bahwa Amir Husin merupakan seorang wali.

Dalam kesempatannya Bupati Balangan, H. Abdul Hadi, sangat mengapresiasi antusias dari para jemaah yang telah hadir hingga memadati rest area yang berada di sekitar lokasi haulan.

Abdul Hadi juga berharap dengan adanya kegiatan haul tersebut dapat menambah keimanan kepada Allah SWT dan menambah kecintaan terhadap Rasul-Nya

"Semoga hajat kita semua dikabul oleh Allah SWT," tutupnya. (Didi Juaidinoor)

Lebih baru Lebih lama


Paman Birin Sumpah Pemuda
Iklan

نموذج الاتصال